Mari, mulai lindungi dirimu dan orang tersayang dengan asuransi jiwa di Indonesia. Itulah kalimat yang seringkali digaungkan untuk memberikan perlindungan, terutama finansial, pada keluarga yang ditinggalkan semisal nantinya kamu mengalami kejadian yang tidak diinginkan di masa depan, seperti meninggal dunia, misalnya.

Maka dari itu, penting sekali untuk mendaftar asuransi jiwa sedari sekarang sebelum semuanya terlambat. Namun, sebelum mendaftar, alangkah baiknya ketahui dahulu apa itu asuransi jiwa?

Pengertian Asuransi Jiwa

Asuransi jiwa merupakan salah satu produk asuransi yang memberikan perlindungan berupa uang santunan pada keluarga yang ditinggalkan. Ketika nasabah yang menjadi tulang punggung keluarga meninggal dunia, mengalami cacat permanen, dan risiko lainnya sehingga membuat dirinya tidak mampu lagi bekerja.

Memang, manfaat dari asuransi ini tidak akan sepenuhnya dirasakan langsung oleh nasabah sebagai pemilik polis asuransi, akan tetapi keluarga yang menjadi ahli warisnya yang akan merasakan manfaatnya di kemudian hari.

Manfaat Asuransi Jiwa

Adapun manfaat yang ditawarkan asuransi jiwa adalah sebagai berikut:

  • Santunan cacat permanen sebagian atau hilangnya fungsi anggota tubuh seperti mengalami kelumpuhan dengan uang pertanggungannya sesuai dengan yang ditulis di polis asuransi.
  • Santunan cacat permanen total dengan uang pertanggungan mencapai 100% dari total keseluruhan uang pertanggungan.
  • Santunan pada pemegang polis yang meninggal dunia dengan uang pertanggungannya 100% atau bahkan lebih dari total uang pertanggungan.

Jenis Asuransi Jiwa

Tak hanya satu, asuransi jiwa pun terdiri dari banyak jenis yang bisa kamu pilih ketika mendaftarnya, seperti:

Asuransi Jiwa Berjangka

Melansir dari laman Cermati, asuransi jiwa berjangka atau term life merupakan produk asuransi yang memberikan perlindungan dalam kurun waktu tertentu. Misalnya saja, 1 tahun, 5 tahun, dan paling lama 10 tahun.

Kelebihan dari produk asuransi satu ini adalah harganya yang terjangkau dan bisa disesuaikan dengan keuangan nasabah. Hanya saja, memang, untuk uang pertanggungannya terbilang cukup tinggi bisa mencapai ratusan miliar.

Asuransi Jiwa Seumur Hidup

Sementara, untuk asuransi jiwa seumur hidup atau whole life memberikan perlindungan seumur hidup pada nasabah. Biasanya, perlindungan yang diberikan dari umur 90 sampai 100 tahun, tapi bisa berbeda tergantung kebijakan dari masing-masing perusahaan asuransi.

Kelebihannya? Memberikan perlindungan seumur hidup dan manfaat nilai tunai. Namun, memang, nominal premi asuransi dari produk ini terbilang cukup mahal, bisa dua kali lipat dibanding asuransi jiwa berjangka. Jadi, mana yang lebih baik, asuransi jiwa berjangka atau seumur hidup, ya?

Asuransi Jiwa Dwiguna

Sedangkan, asuransi jiwa dwiguna menawarkan perlindungan jiwa yang dilengkapi dengan tabungan. Produk ini nantinya akan membagi uang nasabah, yakni sebagian untuk perlindungan asuransi dan sebagian lagi untuk ditabung di rekening.

Kelebihannya yaitu nasabah bisa mengambil uang pertanggungannya sebelum masa asuransi berakhir. Bahkan, apabila nasabah masih hidup sampai polis berakhir tetap akan mendapatkan uang pertanggungan.

Itu dia penjelasan singkat mengenai asuransi jiwa, manfaat, dan jenisnya. Yuk, daftar asuransi jiwa untuk hidup yang lebih baik.