Universitas KidZania berbeda dengan universitas pada umumnya, di sini mahasiswa dan mahasiswi yang belajar adalah anak-anak. Yup, KidZania merupakan Edutainment Park in Jakarta yang menyediakan berbagai establishment dengan pengalaman menyenangkan, salah satunya adalah Universitas KidZania.

Kalau biasanya di establishment lain anak-anak merasakan seperti apa menjalani profesi orang dewasa, di Universitas KidZania ini, mereka bisa menuntut ilmu setinggi-tingginya. Atau bisa dibilang, mereka juga bisa berperan sebagai murid perguruan tinggi. Di sini, anak-anak dapat mengkuti kegiatan belajar dan menjawab soal-soal Bahasa Inggris dan Matematika. Lho, anak-anak pergi ke KidZania kan untuk bermain, mana mungkin mereka memilih untuk belajar di Universitas KidZania? Jika itu yang Anda khawatirkan, maka Anda bisa menjelaskan pada mereka apa saja keuntungan menuntut ilmu di Universitas KidZania.

Menurut penelitian sebuah studi, orang yang memiliki tingkat pendidikan lebih tinggi cenderung memiliki pendapatan lebih tinggi sekitar 25% dibanding yang lainnya. Hal ini dikarenakan orang yang berpendidikan tinggi cenderung memiliki ilmu pengetahuan lebih mendalam yang bisa diaplikasikan pada pekerjaannya yang mereka tekuni. Nah, begitu juga di KidZania, anak-anak yang menuntut ilmu setinggi-tingginya di universitas KidZania akan mendapatkan tambahan gaji ketika bermain di establishment lain yang sudah ditentukan. Gaji berupa KidZos ini nantinya dapat digunakan atau disimpan dalam tabungan.

Selain itu, belajar di Universitas KidZania juga memberikan banyak manfaat pada anak. Di antaranya adalah belajar bertanggung jawab, melatih integritas, dan komitmen saat berusaha menyelesaikan pendidikannya. Bukan hanya itu, anak-anak juga dapat belajar berkomunikasi dengan orang lain, memahami penjelasan, atau bertanya dan berkomentar tentang apa yang ia pelajari. Saat ia berusaha menyelesaikan soal-soal, ia juga mengasah kemampuan kognitifnya. Kurang lebih keterampilan yang ia dapatkan ini memang mirip seperti saat di sekolah, akan tetapi dengan suasana baru dan teman baru, tentunya kegiatan belajar akan terasa lebih menyenangkan.

Jika bekerja di establishment lain biasanya anak-anak akan digaji dengan KidZos, untuk belajar di Universitas ini, anak-anak harus rela membayar sejumlah KidZos. Namun, tentunya KidZos yang ia dapatkan nanti akan lebih banyak setelah ia berhasil menyelesaikan pendidikan di Universitas KidZania! (Rima)