Jika dulu Anda harus datang langsung ke toko setiap kali ingin membeli bra, kini Anda bisa membelinya di toko bra online, lho. Kemudahan berbelanja ini tentunya sangat membantu bagi Anda yang selalu sibuk setiap hari kerja dan tak punya waktu untuk shopping ketika akhir pekan. Anda tinggal memilih bra yang diinginkan, melakukan pembayaran, dan paket pun akan segera dikirim ke rumah Anda.

Namun demikian, berbeda halnya dengan di toko ketika Anda bisa mencoba setiap bra yang tersedia, membeli bra secara online juga membutuhkan ketelitian. Begini cara berbelanja bra secara online:

  1. Pilih toko online terpercaya. Kemajuan teknologi membuat banyak produsen mulai beralih untuk menjual produknya secara online. Oleh sebab itu, Anda sebagai pengguna harus cerdas dan teliti dalam memilih produk, meskipun hanya melihatnya melalui layar perangkat elektronik Anda. Salah satu toko bra online yang terpercaya dan memiliki material berkualitas adalah Wacoal. Anda bisa memilih berbagai jenis bra dan pakaian dalam di toko ini di mana saja dan kapan saja.
  2. Kenali ukuran payudara Anda. Nah, ini yang penting, nih. Seperti yang sudah disebutkan di atas, membeli bra secara online berbeda dengan membelinya langsung di toko. Anda harus tahu persis berapa ukuran payudara Anda agar bisa memilih bra yang sesuai dengan ukuran Anda. Cara mengukurnya mudah, kok. Tinggal menggunakan meteran ukur saja, lalu cek berapa underbust (lingkar bawah) dan juga top bust (titik tertinggi) payudara. Dengan begitu, Anda bisa memilih ukuran bra dengan tepat.
  3. Cari yang sesuai bentuk payudara. Sudah tahu mau beli bra di mana, sudah tahu ukuran payudara, kini saatnya menentukan jenis bra yang sesuai dengan payudara Anda. Bra memiliki berbagai macam jenis dan juga tipe, lho. Baiknya kenali satu persatu jenis bra agar Anda bisa menemukan bra yang dibutuhkan. Misalnya, kalau Anda senang olahraga, maka sport bra wajib dimiliki. Pastikan, untuk tidak memilih bra ketat karena dapat menimbulkan berbagai macam risiko seperti menimbulkan rasa nyeri di payudara.
  4. Cek bahan dan bentuk strap- Material dari bra juga wajib untuk diteliti, terlebih untuk strap bra. Bagi Anda yang memiliki payudara berukuran besar, memilih bra dengan strap yang lebar sangatlah disarankan karena tidak akan membuat punggung Anda sakit. Sementara untuk Anda yang memiliki payudara kecil, bisa memilih bra yang tidak menggunakan kaitan dan strap ukuran normal.

Itu dia beberapa hal yang bisa dicek sebelum membeli bra secara online. Semoga membantu!