Selain promosi toko kelontong, banyak cara yang bisa dilakukan untuk menarik minat pembeli supaya berbelanja di toko Anda, yakni dengan menjual barang-barang yang dibutuhkan oleh pembeli. Atau, jika mau, Anda juga bisa menjual barang-barang yang beda dari toko kelontong lainnya. Apa sajakah barang tersebut? Langsung simak ulasannya di bawah ini, yuk!

  1. Kelapa parut. Seperti diketahui, kelapa parut sangat dibutuhkan oleh pedagang makanan seperti pedagang kue basah maupun pedagang nasi uduk. Untuk itu, tidak ada salahnya Anda menjual kelapa parut ini di toko Anda. Dijamin, dengan menjual kelapa parut ini akan banyak pedagang makanan yang menghampiri toko kelontong Anda. Namun, sebelum berniat menjualnya, siapkan dulu mesin pemarut serta Anda juga harus punya sedikit keahlian memukul batok kelapa.
  2. Bahan kue. Bahan kue seperti gula pasir, tepung terigu, baking powder, tbm, soda kue, permipan, mentega, tepung gula, meses, dan lain sebagainya sangat dibutuhkan pedagang kue maupun ibu rumah tangga. Namun, sayang, tidak semua toko kelontong mau menjual bahan kue ini di toko mereka. Ini tentu menjadi kesempatan besar untuk Anda karena bisa menjualnya di toko kelontong yang Anda kelola. Dengan menjual bahan kue ini, tentu toko Anda pun menjadi ramai pembeli sekaligus memberikan banyak keuntungan.
  3. Peralatan rumah tangga. Anda juga bisa menjual peralatan rumah tangga. Meski peralatan rumah tangga ini tidak selalu digunakan, akan tetapi dengan menyediakannya tentu pembeli pun tidak akan kewalahan saat membutuhkannya. Peralatan-peralatan tersebut seperti selang (regulator), jas hujan, payung, ember, pel, sikat untuk mencuci, sapu, dan lain sebagainya.
  4. Sayur mayur. Tidak hanya itu, Anda pun disarankan menjual sayur mayur. Menjual sayur mayur tentu bisa menarik lebih banyak pembeli karena pembeli bisa langsung berbelanja di toko Anda tanpa perlu capek ke pasar. Hanya saja, untuk berjualan sayuran ini dibutuhkan tenaga ekstra sekaligus modal yang besar. Anda juga dituntut untuk selalu berjualan sayuran segar karena notabene-nya sayuran tidak tahan lama.

So, mau menarik banyak pembeli? Jual barang-barang yang sudah dituliskan di atas di toko kelontong Anda dan jangan lupa bergabung dengan kemitraan SRC (Sampoerna Retail Community)!