Dewasa ini, dengan kemudahan transportasi dan biaya, pada umumnya masyarakat lebih memilih untuk pergi keluar negeri ketika liburan. Namun jangan salah, tanah air kita memiliki banyak tempat menarik untuk dikunjungi di luar Bali dan pulau Jawa. Salah satunya adalah pulau Bintan di kepulauan Riau. Jika anda berkunjung ke sana, jangan lupa untuk tetap menggunakan jasa asuransi perjalanan dalam negeri ya. Berikut adalah beberapa objek wisata di Bintan yang belum banyak orang ketahui.
- Lagoi Bay
Meskipun tidak seterkenal Bali, Anyer ataupun pantai lainnya diluar negeri, Lagoi Bay sendiri tidak kalah indahnya. Banyak resort mewah yang menawarkan pengalaman yang takkan terlupakan seumur hidup. Lagoi Bay sendiri menawarkan pemandangan Laut China Selatan. Selain itu, anda juga dapat mencoba berbagai wisata olahraga air yang beraneka ragam.
- Bukit Pasir Busung
Anda tidak perlu jauh – jauh ke gurun Sahara atau menuju negara Asia Barat lainnya untuk sekedar menikmati dan mendapatkan pemandangan bukit pasir. Anda cukup berkunjung ke pulau Bintan untuk menikmatinya. Selain tempat yang fotogenik, anda juga dapat bermain dengan pasir di sana. Bukit pasir ini merupakan bekas tambang bauksit, namun meski demikian pemandangannya tetap indah.
- Danau Biru, Kawal
Danau Biru ini sebenarnya bukanlah sebuah objek wisata, namun keindahan birunya danau sangat lah indah dan menarik untuk dipandang. Jika anda berkunjung kemari, ada baiknya untuk tetap menjaga kebersihan sekitar agar Danau Biru ini tetap dapat dinikmati Bersama. Danau Biru ini merupakan area penambangan pasir yang masih aktif. Cekungan – cekungan hasil penambangan menampung air yang turun sehingga cekungan -cekungan tersebut berubah menjadi danau.
- Pantai Trikora
Tidak seperti pantai di Jawa, pantai Trikora dipenuhi oleh batu granit besar. Pantai ini terbagi menjadi Kawasan resor dan Kawasan umum. Pantai ini memiliki air yang dangkal dan dilengkapi dengan berbagai fasilitas olahraga air dan snorkelling. Dari pantai ini anda juga dapat berkunjung ke pulau Beralas Pasir.
- Pulau Beralas Pasir
Memiliki nama lain White Sands Island, anda akan merasa memiliki pantai untuk sendiri ketika anda berada di pantai ini. Pantai di Teluk Bakau ini tidak dihuni oleh siapapun dan dijaga oleh penjaga pantai saja. Walau demikian, pantai ini menjadi tujuan berkunjung oleh wisatawan yang menginap di resort di pantai Trikora.
Anda tidak perlu bepergian jauh ke Maldives karena pemandangan pantai di pulau Bintan ini juga tidak kalah indah dan bersih. Namun selalu ingat untuk menjaga kebersihan agar alam di sekitarnya tetap lestari.