Setiap orang punya cara tersendiri untuk melepaskan stress yang dialaminya. Ada yang melakukannya dengan cara traveling, menginap di salah satu hotel yang masuk ke jajaran properti Indonesia termewah, menikmati olahraga yang memacu adrenalin, hingga dengan shopping dan membeli barang-barang yang disuka.
Namun demikian, ternyata melepaskan stress tidak melulu dengan traveling atau shopping; terkadang stress bisa dengan mudah kamu lepaskan dengan menghabiskan waktu di rumah, lho.
Berikut ini adalah cara sederhana untuk melepaskan stress di rumah:
- Buat teh hangat dan bersantailah. Menyeduh teh hangat, duduk di ruang tamu atau di kamar, sembari menikmati waktu bersantai merupakan sesuatu yang bisa membuatmu relaks dan santai. Stress pun bisa dilepaskan dengan cara ini. Tidak hanya itu, kamu pun menjadi lebih tenang dan melupakan tekanan barang sejenak.
- Pasang aromaterapi. Untuk membantumu semakin nyaman di rumah, memasang aromaterapi juga sangat disarankan. Beberapa wewangian seperti lavender, kayu manis, dan lain sebagainya bisa membuat kamu tenang dan nyaman untuk tidur sehingga tingkat stress pun berkurang.
- Nyalakan pendingin ruangan. Nah, ini juga penting, nih! Menyalakan pendingin ruangan dengan suhu yang pas bisa membuat ruangan menjadi lebih sejuk dan membuatmu lebih kerasan untuk beristirahat.
- Berendam di air hangat. Selain beberapa hal di atas, kamu juga bisa melepaskan stress dengan cara berendam di air hangat. Tuangkan bubble bath kesukaanmu, putar musik favorit, lalu nikmati waktu bersantai tanpa memikirkan masalah-masalahmu.
- Lakukan hobi. Kesibukan membuatmu tidak bisa melakukan hal-hal yang kamu suka. Nah, mumpung kamu punya waktu di rumah, mengapa tak coba lakukan hobimu? Memasak, membuat kue, membaca buku, merajut, atau melakukan apa pun yang kamu suka ternyata bisa menghadirkan perasaan bahagia. Stress pun bisa hilang dengan sendirinya ketika kamu fokus pada hal-hal yang membuatmu bahagia.
Itu dia beberapa cara sederhana yang bisa kamu coba untuk melepaskan stress di rumah. Mudah sekali, kan? Yap, kamu memang bisa menemukan kebahagiaan dari hal-hal kecil yang seringnya terlewat. Jadi, selamat menemukan hal kecil nan membahagiakan di sekitarmu1