Untuk mencapai berat badan yang ideal, banyak perempuan yang melakukan berbagai cara entah itu dengan olahraga rutin, minum jamu, minum ekstrak kunyit, hingga melakukan diet. Tidak hanya itu, mereka pun secara selektif memilih makanan apa saja yang harus dikonsumsi dan mana yang harus dihindari, semata agar berat badan tidak terus bertambah. Sayangnya, masih banyak salah kaprah tentang makanan-makanan berikut ini. Sebab makanan ini menyehatkan, tapi sering dihindari karena dianggap bikin gemuk. Apa saja, ya?
- Masih banyak orang yang menghindari kentang karena menganggap kentang adalah sumber karbohidrat yang juga bisa menimbulkan kegemukan seperti nasi. Padahal sebetulnya tidak demikian, lho. Sebab kentang ini mengandung potasium dan jenis karbohidrat kompleks yang bisa membantu menurunkan berat badan. Tidak hanya itu, kentang juga mengenyangkan sehingga bisa digunakan sebagai nasi. Untuk kamu yang sedang berdiet, mengonsumsi kentang dengan cara merebus atau mengukusnya bisa menjadi cara enak untuk mengisi perutmu.
- Tidak sedikit dari kamu yang enggan untuk memakan keju karena sedang berdiet. Faktanya tidak semua keju bisa berpotensi menaikan berat badanmu, lho. Sebab ada beberapa keju yang mengandung protein dan baik untuk otot serta bisa membuatmu kenyang lebih lama. Akhirnya, porsi makanmu agak berkurang karena perutmu sudah terasa kenyang. Keinginan untuk ngemil pun bisa ditahan selama beberapa waktu.
- Ada salah kaprah tentang buah dan diet. Sama halnya seperti keju yang dihindari begitu saja tanpa melihat manfaat di baliknya, beberapa buah pun demikian. Buah dianggap mengandung gula yang akan berdampak pada diet seseorang sehingga harus dihindari. Padahal sebetulnya, buah sangat baik untuk kesehatanmu. Buah mengandung nutrisi serta vitamin yang memiliki berbagai manfaat untuk tubuh. Tidak hanya itu, buah juga bisa dijadikan sebagai camilan sehat untuk melengkapi dietmu, kok.
- Kacang-kacangan. Sering gelisah ketika ngemil kacang-kacangan karena takut berat badan naik? Well, don’t be! Sebab kacang-kacangan ini mengandung serat yang bisa membuatmu kenyang lebih lama serta mengandung nutrisi yang baik untuk tubuh. Terlebih kacang-kacangan ini mengandung protein dan juga lemak sehat yang cukup tinggi.
Nah, itu dia makanan-makanan yang sebenarnya menyehatkan tapi sering dihindari orang karena bisa membuat gemuk. Setelah mengetahui fakta di baliknya, jadi jangan hindari makanan tersebut lagi, ya!