Pernah mengajak anak pergi ke wahana bermain air di Jakarta tapi ia justru menolaknya? Tenang saja Bun, memang tak semua anak suka dan berani untuk berenang. Ada juga beberapa anak yang ragu dan justru takut untuk masuk ke dalam air. Akan tetapi, jangan juga menganggapnya sepele dan membiarkan anak takut berenang ya. Berenang merupakan salah satu kemampuan yang penting untuk dikuasai. Oleh karena itu, teruslah berusaha untuk mengatasi rasa takut si kecil. Namun sebelumnya, kenali dulu apa-apa saja yang bisa menyebabkan anak takut berenang, Yuk, simak di bawah ini! (source: hellosehat)

  • Takut air

Takut air. Ya, hal pertama yang Anda pikirkan ketika anak tidak mau diajak berenang adalah karena ia takut terhadap air. Jangankan berenang, biasanya untuk mandi saja ia sangat sulit untuk dibujuk. Meskipun sepele, pengalaman buruk anak-anak bisa saja membuatnya jadi malas terkena air. Misalnya pernah terpeleset atau kedinginan karena air. Hal ini tentu akan membuatnya menjadi rewel ketika disuruh mandi atau diajak berenang.

  • Tidak ingin membasahi wajah

Ada juga anak-anak yang tidak takut dengan air tapi sekalinya wajahnya terguyur air, ia akan rewel dan menangis dengan histeris. Ya, beberapa anak memang tidak suka wajahnya basah. Mungkin ia merasa tidak nyaman ketika kepalanya bersentuhan dengan air dan bisa jadi ia tak mau bagian telinga, mata, dan hidungnya kemasukan air.

  • Takut kedalaman

Saat berenang, mau tidak mau anak harus menyelam ke dalam kolam. Suasana di dalam kolam tentunya berbeda, anak-anak akan mendengar suara air dengan jelas, sulit bernapas dan penglihatan tidak begitu jelas. Jika tidak bisa berenang, suasana tersebut mungkin akan membuatnya takut.

  • Tidak suka keramaian

Kolam renang umum apalagi wahana bermain air di Jakarta biasanya ramai pengunjung. Mungkin juga alasan anak Anda tidak ingin diajak berwisata dan bermain air adalah karena ia tidak suka keramaian dan tidak nyaman berenang ketika kolam dipenuhi oleh banyak orang.

Itu dia beberapa hal yang mungkin menyebabkan anak Anda tidak suka berenang. Sebaiknya kenali dulu alasan mengapa ia tidak mau berenang, coba pahami dan atasi rasa takutnya. Semoga membantu!