Bagi Anda yang baru saja membeli modern apartment kuningan, mengubahnya menjadi tempat tinggal yang senyaman mungkin menjadi prioritas utama. Nah, agar Anda tidak bingung harus memulainya dari mana, coba ikuti cara berikut ini untuk membuat apartemenmu menjadi lebih nyaman dan lebih cozy:

  1. Isi dengan furnitur yang tepat. Unit aparteme Anda mungkin sudah siap huni, tapi biasanya masih terasa kosong karena belum diisi furnitur yang pas. Untuk itu, pergilah ke toko mebel langganan Anda dan beli benda-benda yang sesuai dengan tema yang Anda angkat. Pastikan sebelum pergi ke toko mebel, Anda sudah tahu konsep seperti apa yang ingin Anda angkat di hunian Anda. Hal ini akan membantu Anda untuk fokus pada satu tujuan dan tidak bingung memilih furnitur yang ada di sana. Jika luas apartemen tidak terlalu besar, usahakan untuk memilih furnitur yang minimalis dan tidak memakan tempat, ya.
  2. Percantik tampilan dengan cat dinding. Warna dinding apartemen bisa mempengaruhi suasana ruang secara keseluruhan, lho. Jangan takut bermain dengan warna dan memadukan berbagai pattern unik untuk menghias ruang. Tapi, memilih warna pun tidak bisa asal pilih, ya. Harus sesuai dengan keseluruhan konsep yang ingin diangkat di setiap ruang. Misalnya, warna pastel untuk ruang kamar, nuansa cozy dan terbuka untuk ruang tamu, dan juga pattern floral atau simetris untuk ruang makan. Anda juga bisa mencampurkan dua warna yang jarang dipadukan, seperti merah dengan hijau atau abu-abu dengan pink. Jika pihak developer tidak memperbolehkan Anda untuk mengecat ruangan, bisa siasati dengan memasang wallpaper yang mudah dilepas.
  3. Pilih-pilih pencahayaan. Permainan cahaya di hunian Anda juga memegang peranan penting. Jangan menggunakan warna lampu yang sama untuk setiap ruangan. Gunakan lampu yang memiliki warna cahaya putih untuk ruang tamu, warna lampu yang temaram untuk kamar, dan juga warna oranye terang untuk bagian taman.

Hal di atas memang terdengar sederhana, namun bisa membuat apartemen baru Anda terasa lebih nyaman. Semoga membantu dan selamat mencoba!